Jumat, 18 November 2022 DPMPTSP Kota Banjar menerima Penghargaan Apresiasi Zona Integritas yang telah lolos Penilaian Mandiri oleh Inspektorat Kota Banjar dan diusulkan kepada Kemenpan RB, pada Kegiatan Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (HAKORDIA) bertempat di Aula Somahna Bagja Dibuana Setda Kota Banjar. Pada kesempatan itu Kepala DPMPTSP Kota Banjar Dr. H. Sahudi, M.Si mendapat Apresiasi Pelaporan Gratifikasi Terbanyak kepada ASN yang telah berani melaporkan tindak gratifikasi kepada Unit Pengendali Gratifikasi.